Jumat, 15 Agustus 2014

Berwisata ke Pulau Weh Sabang,Wisata Bahari yang Menakjubkan

Kota terujung sebelah barat dari Indonesia adalah Kota Sabang. Mungkin kita belum terpikir untuk jalan-jalan ke sana,karena kita sendiri belum tahu informasi secara jelas mengenai kota Kecil ini. Kota Sabang terletak di Pulau Weh sekitar 22,5 KM dari pusat kota Banda Aceh. Akses kepulau Weh ini juga bisa ditempuh dengan menggunakan perahu atau kapal. Jika menggunakan kapal Ferry membutuhkan waktu sekitar 2 jam, sedangkan dengan kapal cepat hanya butuh 45 menit saja.

Pulau Weh ternyata memiliki taman laut yang sangat indah dan sudah mulai terkenal ke mancanegara. Taman lautnya memiliki keindahan yang luar biasa, gak kalah dengan yang dimiliki oleh Bunaken di Sulawesi Utara. Pemerintahpun menetapkan pulau Weh sebagai destinasi wisata nasional.


“wisata-pulau-weh-sabang-wisata-bahari-menakjubkan”


Taman laut yang ada di Pulau Weh masih sangat terjaga dan asri, terumbu karang serta penghuni lautnya sangat mempesona. Hal ini menjadikan tempat ini sebagai surga bagi yang hoby diving. Kurang lebih ada 26 titik tujuan wisata di pulau weh ini. tapi yang paling banyak dikunjungi dan pavorit wisatawan domestik dan mancanegara adalah Pantai Gading, Pantai Rubiah, Pantai Iboih. Pantai Iboih dikenal sebagi Garden Under Water.


“wisata-pulau-weh-sabang-wisata-bahari-menakjubkan”



Kalau anda menyelam dipantai-pantai ini, anda akan mudah menemukan banyak hewan laut yang eksotis seperti hiu, paus, lumba-lumba, penyu, pari mata ataupun hewan yang cantik lainnya. Anda yang gak begitu ahli menyelam tenang saja, karena disini sudah tersedia pemandu selam. Untuk menyelam anda hanya perlu mengeluarkan uang Rp.300.000. Namun kalau hanya untuk snorkling anda cuma cukup meyewa alatnya hanya Rp.45.000.

Akomodasi penginapan, restoran atau tempat hiburan lain sudah tersedia dengan berbagai harga. Untuk kuliner anda bisa mendatangi Taman Wisata Kuliner di daerah Gampong Kuta Barat. Kuliner khusus kota Sabang. Jika anda penyuka mancing, di perairan sekitaran pulau Rondo adalah spot terbaik.

Selain wisata bahari yang menakjubkan, dipulau Weh juga ada Gunung Berapinya,konok katanya akibat letusan gunung ini mengakibatkan Pulau Weh terpisah dari pulau Sumatera. Kalau anda menyelam dikedalaman 9 meter maka akan terlihat gunung berapi dibawah laut.


“wisata-pulau-weh-sabang-wisata-bahari-menakjubkan”



Visit Banda Aceh.Visit SABANG ISLAND, semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi semua, karena disadari promosi wisata untuk wilayah-wilayah yang jauh memang kurang, sehingga banyak masyarakat Indonesia sendiri tidak mengetahui bahwa di Pulau Sabang juga terdapat tempat wisata yang menakjubkan. Oke,mari kita mulai mengatur strategi membuat anggaran liburan ke Pulau Weh.

Jika suka dengan Informasi ini, Klik tombol Facebook Share disebelah kiri.

Berwisata ke Pulau Weh Sabang,Wisata Bahari yang Menakjubkan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar