Jumat, 15 Agustus 2014

jalan-jalan ke Kota Semarang Jawa Tengah

Halo apa kabar sobat Wisata Indonesia. kali ini kita akan jalan-jalan ke Kota Semarang Jawa Tengah. Kota Semarang merupakan salah satu tujuan wisata di Indonesia. Kota besar sebagai Ibu kota Jawa Tengah ini juga menawarkan banyak tempat yang asik untuk dikunjungi. Kota yang terkenal sebagai kota perdagangan sedang berbenah untuk menarik banyak wisatawan mancanegara dan domestik. Anda bisa mengunjungi beberapa tempat wisata disini, seperti wisata belanja, wisata religi, sejarah serta wisata kuliner tentunya.

Wisata Sejarah

Yang pertama kita kunjungi adalah Tugu muda dan Lawang Sewu sebagai icon dari kota Semarang. Tugu Muda yang berbentuk lilin ini merupakan simbol perjuangan Bangsa Indonesia dimana pada zaman perjuangan terjadi peperangan selama 5 hari, Kisahnya digambarkan dalam berupa relief pada dinding-dindingnya. Sementara Lawang Sewu merupakan bekas perkantoran kereta api pada zaman Belanda yang konon katanya gedung ini memiliki jumlah jendela dan pitu sebangak 1000 buah sehingga diberi nama Lawang Sewu, tempat ini juga terkenal sangat angker.


“jalan-jalan-ke-kota-semarang-jawa-tengah”



Selain mengunjungi Tugu Muda dan Lawang Sewu, anda juga bisa mengunjungi Museum Mandala Bakti, Masih disekitaran Komplek Tugu Muda. Museum ini menyimpan bukti-bukti perjuangan pada jaman revolusi dulu. Seperti persenjataan dan lain-lain. Untuk berkunjung tersedia Paket Wisata malam di Lawang Sewu. Sambil Uji nyali.

Wisata Belanja dan Kuliner

Anda bisa mengunjungi Pusat belanja Simpang Lima dan Pusat oleh-oleh khas Jalan Pandanaran. Kawasan ini merupakan pusat berbelanja Modern dengan banyaknya pertokoan dan tiga Mall besar. Hari minggu biasanya di Lapangan Simpang Lima ini ramai karena sering dijadikan pasar rakyat. Segala jenis barang ada disini.Anda juga bisa menikmati kuliner yang banyak tersedia seperti nasi ayam dan tahu gimbal. Jika anda ingin membeli oleh-oleh tinggal menuju jalan Pandanaran yang menyediakan banyak oleh-oleh khas semarang seperti lumpia, bandeng presto dan wingko babat.


“jalan-jalan-ke-kota-semarang-jawa-tengah”



Lanjut perjalanan, langsung saja ke Kota Lama Semarang. Kawasan ini memiliki julukan sebagai Vanessia Van Java. Bangunan Arsitektur khas Eropa Belanda membuat tempat ini sangat mengesankan seolah kita diajak kemasa lalu. seperti gedung Greja Blenduk Semarang, Stasiun Tawang, Gedung Marabunta, dan lain-lain. Jalan-jalan atau dengan bersepeda asik pada sore hari sambil memotret keindahan kawasan ini.

Wisata Religi

Jika anda umat muslim, jangan lupa mampir di mesjid kebanggaan warga Jawa Tengah ini, Mesjid Agung Jawa Tengah. Masjib modern yang besar dan megah dilengkapi dengan patung elektrik seperti yang ada di mesjid Nabawi. Terdapat menara Asmaulhusna dengan tinggi 99 meter. Menara ini juga bisa sebagai tempat meilhat kota searang.


“jalan-jalan-ke-kota-semarang-jawa-tengah”



Selanjutnya anda bisa mengunjungi Pagoda dan Vihara Watu Gong di Kota Semarang. Adalah satu-satunya pagoda yang ada di Indonesia. Pagoda yang terlihat sangat cantik ini dibangun oleh tenaga ahli dari Luar. Pagoda tersebut berada di komplek Vihara Watu Gong yang merupakan komplek peribadatan umat Budha. Vihara yang luas dan megah ini memiliki fasilitas yang lengkap dan dibuka untuk umum.


“jalan-jalan-ke-kota-semarang-jawa-tengah”


Sebenarnya masih banyak tempat yang bagus untuk berwisata di Kota Semarang, nanti akan kami share lagi. tetep kunjungi wisata Indonesia untuk update tempat-tempat wisata menarik di Indonesia. Lain kali kita Jalan-jalan Lagi ke Kota Semarang Jawa Tengah.

Maen ke Cibaduyut Bandung Yuk..

jalan-jalan ke Kota Semarang Jawa Tengah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar